Aplikasi Cetak Struk Gratis dan Terbaik di HP Android dan iOS

Diposting pada
Advertisements
Aplikasi Cetak Struk di HP Android dan iPhone iOS Gratis dan Terbaik Bisa Pakai Printer Thermal
Aplikasi Cetak Struk di HP Android dan iPhone iOS Gratis dan Terbaik Bisa Pakai Printer Thermal

Aplikasi cetak struk adalah alat bantu yang canggih untuk memudahkan para penjual dalam membuat bukti pembayaran. Karena sekarang sudah zamannya HP Android, Anda tidak boleh ketinggalan dengan perkembangan yang ada. Termasuk perihal transaksi jual beli sehari-hari, khususnya pembuatan struk. Pada kesempatan ini mari kita cari tahu apa saja aplikasi terbaik dibawah ini.

Membuat bukti penjualan seringkali menjadi masalah tersendiri bagi beberapa orang. Sebab, mereka tidak mengetahui bahwa ada tools yang bisa memudahkan pekerjaan ini.

Aplikasi cetak struk dapat Anda pakai untuk yang sekarang sedang mengelola bisnis coffe shop, restoran, toko material, minimarket dan lain-lain. Kalau begitu, langsung disimak daftar selengkapnya berikut.

Aplikasi Cetak Struk Gratis dan Terbaik di HP Android

Dibawah ini kami rekomendasikan beberapa aplikasi cetak struk Android gratis namun tetap dengan kualitas terbaik yang wajib Anda coba. Bagi Anda pengguna smartphone iPhone dengan sistem operasi iOS, bisa mencari aplikasi serupa di App Store.

Untuk Anda yang menggunakan HP Android bisa langsung download aplikasi berikut melalui link yang kami berikan. Yuk kita simak bersama ada apa saja aplikasi yang bisa dipakai.

CetakStruk

Biss Droid Dev mempersembahkan aplikasi mencetak struk canggih bagi pengguna HP Android. Kehadirannya diharapkan bisa membantu setiap pelaku usaha membuat nota penjualan tanpa harus bingung dan merasa pusing.

Aplikasi CetakStruk bisa didownload secara gratis lewat Play Store. Tersedia dua opsi mencetak struk, yaitu manual dan otomatis. Anda hanya perlu menyesuaikan menurut kebutuhan masing-masing.

Untuk menginstall CetakStruk di HP, Anda hanya membutuhkan ruang penyimpanan sekitar 14MB. Coba untuk bergabung dengan 100 ribu lebih pengguna yang sudah merasakan kemudahannya.

Jurnal Touch Aplikasi Cetak Struk Terbaik di Android

Jurnal Touch memiliki daya tarik sendiri dibandingkan aplikasi serupa yaitu bisa digunakan secara offline alias tanpa koneksi internet. Dengan begitu Anda bisa memakainya kapanpun dan dimanapun tanpa harus tersambung ke internet.

Aplikasi Jurnal Touch sudah diunduh lebih dari 10 ribu pengguna. PT Jurnal Consulting Indonesia mendesain APK miliknya dengan ukuran ringan, hanya kurang lebih 14MB saja lho.

Jurnal Touch hadir dengan membawa beraneka macam fitur canggih dan bermanfaat bagi para pengguna. Diantaranya seperti kustomisasi struk anti ribet, transaksi di beberapa toko, sinkronasi data otomatis dan sebagainya.

Jika masih kurang, tersedia pula fitur penggabungan invoice, pembuatan faktur cepat, template dan lain-lain.

Penting untuk diingat, aplikasi Jurnal Touch hanya bisa digunakan gratis selama 14 hari. Sesudah itu, Anda diharuskan bergabung ke akun premium. Yuk jangan ragu untuk memasang Jurnal Touch dari Google Play Store.

e-Nota Aplikasi Cetak Struk Gratis

Aplikasi untuk mencetak struk berikutnya yang tidak kalah recomended buat dicoba adalah e-Nota. Salah satu kelebihan yang dimiliki berupa ukurannya ringan. Anda bisa menginstall di HP Android cukup dengan 8,4 MB saja. Tidak khawatir jika ponsel Anda bukan spek tinggi.

Sama seperti aplikasi lain, e-Nota dirancang khusus untuk memudahkan setiap orang dalam membuat bukti pembayaran. Tidak hanya itu, Anda juga bisa beralih dari metode menghitung nota penjualan secara manual ke otomatis.

Serahkan pekerjaan ini kepada aplikasi e-Nota. Jika Anda melayani pembelian online, maka sudah disediakan fitur share nota ke sosial media. Dengan begitu Anda bisa langsung mengirim kepada konsumen via sosmed. Buruan pasang e-Nota di HP kesayangan lewat Google Play Store.

Youtap POS

Youtap POS sebenarnya bukan aplikasi pencetak struk secara spesifik, melainkan dirancang untuk membantu memudahkan transaksi UMKM dan setiap pemilik usaha.

Salah satu fitur yang tersedia di Youtap POS adalah mengkustomisasi struk sesuai kebutuhan dan mencetaknya segera. Aplikasi ini didesain sederhana dan membutuhkan langkah-langkah praktis. Youtap POS berukuran sekitar 15MB dan bisa diunduh lewat Play Store secara gratis.

Selain cetak struk, fitur lain yang membuatnya wajib dicoba oleh pemilik usaha antara lain terima pembayaran tunai atau non-tunai, transaksi aman, mengelola katalog produk, riwayat transaksi lengkap dan lain sebagainya.

Pawoon: Kasir/POS Online

Di urutan berikutnya, ada aplikasi Pawoon besutan developer Pawoon itu sendiri. Didalamnya sudah tersedia menu secara lengkap yang akan membuat transaksi penjualan semakin praktis, berkat bantuan fiturnya yang canggih dan lengkap.

Untuk menginstall aplikasi Pawoon, Anda perlu menyiapkan ruang bebas sebesar 45MB. Tergolong besar memang, namun sebanding dengan fitur yang ditawarkan kepada Anda. Jangan ragu untuk menggunakannya lewat Google Play Store.

Beberapa fitur utama Pawoon adalah cetak struk atau mengirim via email, laporan lengkap, multi outlet, pengelolaan stok barang, membuat profil pelanggan, pengelolaan diskon dan promo, serta masih banyak lagi lainnya.

Kasir Pintar Free

Sebagaimana namanya, Kasir Pintar Free adalah aplikasi gratis yang berguna untuk membantu penjualan Anda. Tersedia fitur yang cukup komplit untuk memudahkan transaksi sehari-hari.

Beberapa fitur yang ditawarkan oleh Kasir Pintar Free antara lain pengecekan stok barang, pencetakan nota, pengelolaan penjualan dan masih banyak lagi lainnya.

Kasir Pintar Free sudah diunduh lebih dari 1 juta pengguna Android. Anda bisa mendownloadnya dengan ukuran ringan, yaitu 13MB saja melalui Google Play Store.

Bluetooth Print

Terakhir, Anda dapat memilih Bluetooth Print sebagai aplikasi andalan untuk membuat struk lewat HP Android. Ketika pertama kali melihatnya, Anda pasti bisa dengan mudah memahami navigasi karena memang sederhana.

Salah satu fitur menarik yang bisa didapatkan di Bluetooth Print adalah menambah teks dengan format berbeda-beda. Seperti lebar ganda, garis bawah, normal, tinggi ganda, tebal dan lain-lain. Bagi Anda yang tertarik, jangan ragu untuk mendapatkan aplikasi Bluetooth Print dari Google Play Store.

Itulah pembahasan mengenai rekomendasi aplikasi cetak struk gratis di HP Android. Berkat fitur yang dihadirkan oleh APK diatas, memudahkan setiap orang dalam membuat bukti pembayaran sampai mengelola usaha secara umum. Jangan mau ketinggalan untuk memanfaatkan teknologi yang ada.


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News