Aplikasi Ojek Online Terbaik [TERMURAH] Terlaris di Indonesia

Diposting pada
Advertisements
Aplikasi Ojek Online Terbaik dan Terlaris di Indonesia Apa Saja
Aplikasi Ojek Online Terbaik dan Terlaris di Indonesia Apa Saja

Aplikasi ojek online memang tidak pernah diragukan karena mampu melayani pelanggannya dengan cepat. Terdapat pula diskon yang bisa digunakan agar pembayaran menjadi lebih murah. Kelebihan tersebutlah yang menjadikan masyarakat lebih memilihnya dibandingkan ojek konvensional.

Tak hanya mengantar orang saja untuk bisa sampai ke tempat tertentu, ojek online juga bisa dimanfaatkan untuk mengirimkan barang ataupun memesan makanan. Tentu hal tersebut membuat Anda semakin terbantu ketika malas pergi keluar untuk membeli makan.

Aplikasi Ojek Online Terbaik di Indonesia

Kini ojek online sudah hadir di berbagai kota yang ada di Indonesia sehingga masyarakat pun sudah bisa menggunakannya. Bagi yang ingin mengunduh aplikasi ojek online Indonesia, berikut beberapa rekomendasi terbaik.

Aplikasi Ojek Online Grab

Keberadaan Grab memang mampu bersaing dengan ojek online pada umumnya. Kelebihan dari Grab ini adalah menyediakan banyak sekali promo yang bisa digunakan oleh para pengguna. Setiap hari ada saja promo yang disediakan oleh pengembang aplikasi ini.

Pembayaran yang bisa dilakukan pun beragam, bisa secara cash maupun menggunakan saldo OVO yang tersedia di dalam aplikasinya. Adapun beberapa layanan yang ditawarkan meliputi mengirim barang, pesan ojek motor atau mobil, beli makanan, dan lainnya.

Baca juga : Aplikasi Belanja Sayur Online Terbaik

Kini sudah lebih dari 100 juta orang yang mengunduh aplikasinya, hal ini menandakan bahwa aplikasi ini memang layak diunduh. Review yang diberikan oleh penggunanya pun positif sehingga cocok sekali dimanfaatkan.

Ingin menggunakan salah satu aplikasi ojek online terbaik di Indonesia ini? Segera dapatkan dari Google Play Store.

Gojek Aplikasi Ojek Online Terbaik

Sebagai informasi, aplikasi ojek online yang pertama kali muncul di Indonesia adalah Gojek. Aplikasi ini memang berasal dari Indonesia sehingga wajar saja digemari oleh masyarakat. Tak hanya itu saja, eksistensinya pun sepertinya belum bisa ditandingi oleh aplikasi lainnya.

Aplikasi Gojek dibuat oleh Nadiem Makarim karena keprihatinannya yang merasa kesulitan untuk mencari ojek dalam waktu yang singkat. Beliau pun melakukan beberapa percobaan sebelum memutuskan untuk membuat aplikasi ini.

Menariknya, Anda bisa memesan tiket juga melalui aplikasi ini. Berbelanja secara online pun tidak ketinggalan, sehingga Anda tak perlu lagi pergi ke pasar untuk belanja. Selama pandemi, belanja online menjadi alternatif yang sangat efektif sekali supaya masyarakat di rumah saja.

Ingin mencoba aplikasi ojek online terlari ini? Langsung saja pasang aplikasinya melalui Google Play.

inDriver

Aplikasi yang satu ini memang terlihat masih asing karena belum banyak yang menggunakannya. Namun, siapa sangka bahwa saat ini sudah ada 30 negara yang memanfaatkan aplikasi ini. Indonesia pun termasuk ke dalam negara yang penduduknya sudah banyak menggunakan aplikasi inDriver.

Kelebihan yang bisa dinikmati oleh pengguna dan tidak dapat dinikmati pada aplikasi lain yaitu ada fitur nego tarif. Disini, Anda bisa mematok sendiri tarif yang sesuai dan nantinya pengemudi akan menyetujui jika sama-sama menguntungkan. Bagaimana, menarik bukan?

Mau mencoba memakai ojek online yang tarifnya bisa tawar menawar? Yuk segera gunakan aplikas ini lewat Google Play.

Maxim

Maxim merupakan aplikasi yang dominan menggunakan warna kuning. Aplikasi besutan Rusia ini tidak mau kalah dengan aplikasi ojek online yang kini sudah banyak beredar. Sebagian orang di kota besar pun mulai menggunakan aplikasi ini untuk bepergian.

Apabila dilihat, memang eksistensi dari Maxim ini belum bisa mengalahkan Gojek dan Grab yang sudah terlebih dahulu hadir. Namun, aplikasi ini pun memiliki kelebihan yang begitu dicintai oleh penggunanya yaitu harganya lebih murah sehingga tentunya Anda akan lebih irit uang.

Layanan yang bisa dipilih oleh pengguna di dalam aplikasi ini pun beragam. Diantaranya beberapa layanannya, yang paling berbeda dengan aplikasi ojol lainnya yaitu ada layanan Cargo untuk mengirim barang luar kota dan layanan membersihkan rumah.

Ingin merasakan berbagai fitur lengkap dari aplikasi Maxim? Jangan tunda untuk segera memasang aplikasinya di Google Play Store.

Asia Trans

Adanya aplikasi ojek online ini memang cukup memudahkan bagi masyarakat yang ada di Indonesia, tak terkecuali Anda. Kini aplikasi Asia Trans bisa dinikmati oleh seluruh penduduk yang ada di kota-kota besar. Setidaknya ratusan kota sudah mulai memanfaatkan aplikasi ojek ini.

Pembayaran pada aplikasi ini pun tak hanya bisa dilakukan secara cash saja, melainkan pula ada layanan dompet elektronik yang bisa dicoba. Pengembang pun sudah membuat aplikasi ini supaya mampu mempermudah para penggunanya.

Ingin coba menggunakan layanan dari Asia Trans? Anda bisa segera memasang aplikasi ini di HP kesayangan Anda melalui Play Store.

Anterin

Menggunakan layanan dari aplikasi Anterin aja merupakan sebuah pilihan yang tepat untuk Anda. Pasalnya, pengguna dibebaskan untuk memilih sendiri driver yang tersedia dan juga tarifnya. Setiap driver akan memberikan tarif tersendiri sehingga beda dari yang lain.

Keuntungan lain yang bisa dinikmati pelanggan jika menggunakan aplikasi ojek online ini adalah tarif tetap berlaku normal meskipun sedang dalam jam sibuk. Hal tersebut tentu tidak akan memberatkan para penggunanya sehingga aplikasi Anterin cocok diunduh.

Pengemudi yang sudah mendaftarkan diri melalui aplikasi ini cukup banyak, yaitu sekitar 3000 orang. Sedangkan jika dilihat penumpangnya yang pernah menggunakan jasa ini tentu lebih banyak lagi yaitu mencapai 500.000 orang. Jadi, yakin tidak mau menggunakannya?

Buruan pasang aplikasi Anterin untuk memenuhi kebutuhan mobilitas Anda dari Play Store.

Bonceng

Tak ada salahnya untuk mencoba aplikasi Bonceng ini, karena ada pembebasan biaya transaksi yang biasanya dikenakan oleh aplikasi. Siapapun bebas menggunakan aplikasi ini tanpa ada pengecualian sama sekali, itulah sebabnya aplikasi ini sangat merakyat.

Menariknya, terdapat sistem zonasi yang bisa digunakan untuk penetapan tarif sehingga akan sangat adil. Layanan yang diberikan pun sama dengan aplikasi ojol pada umumnya sehingga Anda tidak akan menyesal jika mengunduh serta memanfaatkan aplikasi Bonceng.

Penasaran dengan fitur-fitur yang ada pada aplikasi Bonceng? Anda bisa segera mendapatkannya di Google Play Store.

OkeJek

Aplikasi bernama OkeJek memang tidak terlalu tenar karena masih unggul aplikasi ojek lainnya seperti Grab maupun Gojek. Namun, hal tersebut tidak menyurutkan semangat pengembang untuk mempromosikan aplikasi yang satu ini.

Terbukti, saat ini sudah puluhan kota yang mulai mengunduh aplikasinya dan menggunakannya dalam kehidupan sehari-hari. Anda tak perlu khawatir karena fitur yang disediakan pun sudah komplit dan sesuai dengan aplikasi ojol yang sebelumnya sudah terkenal.

Ingin berganti suasana? Coba saja pasang aplikasi Okejek dan gunakan layanannya. Dapatkan aplikasinya di Google Play.

Nujek

Nujek atau merupakan singkatan dari Nusantara Ojek telah tersebar di Indonesia. Bahkan, aplikasi ini pun tidak kalah populer dengan aplikasi ojol nomor 1 di Indonesia. Layanan yang diberikan pun hampir serupa, namun yang berbeda adalah ada layanan ambil barang juga.

Layanan ojek yang digunakan hanya bisa mengantar satu orang saja sehingga tidak bisa jika lebih dari satu. Nah, untuk mengantar orang lebih dari 2 bisa menggunakan layanan lain yaitu Nu-Taxi yang tidak kalah rekomennya. Yakin tidak ingin mencoba aplikasi ini?

Yuk pasang aplikasi ojek online Indonesia bernama Nujek ini melalui Google Play Store.

SheJek

Ojol yang sekarang berkembang di Indonesia kebanyakan pengemudinya adalah kaum laki-laki. Hal tersebut kadang membuat penumpang perempuan merasa tidak nyaman. Berangkat dari hal tersebut, sekarang hadirah SheJek yang pengemudinya adalah perempuan.

Penumpang yang boleh menaiki ojol ini adalah dari kaum perempuan saja, sehingga akan lebih terjaga keamanannya. Para muslimah pun tidak perlu takut lagi jika ingin memesan ojol karena sekarang sudah ada SheJek yang siap membantu kapan saja.

Baca juga : Aplikasi Tukar Tambah HP Terbaik

Keberadaan dari aplikasi ini memang belum terlalu terkenal, hingga saat ini masih 50 ribu orang yang menggunakannya. Namun, ekspansi aplikasi ini pun tidak berhenti begitu saja karena aplikasi ini sangat bermanfaat dan mampu menolong para muslimah yang sedang membutuhkan bantuan.

Bagi Anda para perempuan muslimah jangan ragu untuk mencoba menggunakan aplikasi ini. Yuk pasang SheJek di HP Anda lewat Play Store.

Beberapa aplikasi ojek online terbaik yang kami rekomendasikan tadi bisa dijadikan referensi untuk membantu Anda dikala sedang membutuhkan ojek online. Pilihlah aplikasi ojke yang paling sesuai dengan kata hati agar nantinya Anda tidak merasa menyesal setelah mengunduhnya.


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News