Aplikasi Yandex Buat Apa? Ini Fungsi, Fitur & Cara Menggunakan

Diposting pada
Advertisements
Aplikasi Yandex Buat Apa, Ini Fitur, Fungsi, Link dan Cara Menggunakannya
Aplikasi Yandex Buat Apa, Ini Fitur, Fungsi, Link dan Cara Menggunakannya

Yandex adalah aplikasi yang semakin populer dikalangan pengguna ponsel. Khususnya setelah keamanan terhadap situs dewasa dan sejenisnya ditingkatkan. Yandex menjadi salah satu alternatif yang dipakai oleh banyak orang agar bisa mengaksesnya kembali. Sebagai pemula, pasti pernah terbesit pertanyaan mengenai aplikasi Yandex buat apa? Silahkan simak pembahasan ringkas dibawah ini.

Yandex browser APK sekarang bukan lagi sesuatu yang terasa asing bagi sebagian besar orang. Aplikasi browser satu ini semakin ramai diperbincangkan sebagai pilihan terbaik untuk melakukan pencarian secara bebas di internet.

Anda bisa menghindari internet positif yang biasa muncul di peramban Chrome ketika mengakses situs-situs tertentu. Aplikasi Yandex itu untuk apa? Temukan jawabannya pada uraian dibawah ini.

Apa itu Yandex?

Yandex adalah mesin pencari yang mirip seperti Baidu, Bing, Google dan Yahoo. Anda bisa mencari informasi apapun yang dibutuhkan, selayaknya menggunakan Google. Namun bedanya, Yandex tidak membatasi Anda untuk mengakses situs tertentu.

Baca juga : SMS Actiwator RU, Dapatkan Nomor Telepon Gratis dan Verifikasi

Semua situs yang ada di internet bisa Anda buka melalui Yandex. Jika dibandingkan dengan Google, nama Yandex tentu masih kalah populer.

Yandex pastinya belum seterkenal Google di Indonesia dan hanya diketahui oleh kawula muda. Berbeda dengan Google yang sudah diketahui berbagai kalangan usia.

Bahkan para orang tua sekalipun sudah terbiasa browsing menggunakan Google untuk menemukan informasi apapun yang sedang mereka butuhkan.

Lantas, Aplikasi Yandex Buat Apa?

Setelah mengetahui penjelasan sebelumnya, Anda harusnya sudah mengetahui fungsi aplikasi Yandex. Salah satunya yaitu mengakses situs-situs yang terblokir di Google Chrome. Seperti situs trading, streaming film, forum diskusi, situs dewasa dan lain sebagainya.

Yandex bisa dikatakan sebagai aplikasi browser yang memberikan kebebasan kepada para pengguna. Tidak ada batasan untuk mengakses situs tertentu, semua website di internet bisa dengan bebas dibuka oleh pengguna.

Kebebasan seperti inilah yang membuat Yandex semakin populer dikalangan pengguna. Mungkin Anda adalah salah satu orang yang sekarang sedang butuh Yandex untuk kenyamanan browsing sehari-hari.

Aplikasi Yandex tidak mengharuskan Anda menginstall VPN terlebih dahulu. Browser satu ini memang sangat simpel dan praktis. Kebutuhan Anda untuk mengakses website trading misalnya, maka bisa langsung dibuka melalui Yandex.

Kebanyakan orang sampai sekarang ini mungkin masih menggunakan metode lama untuk mengakses website tertentu di internet, yaitu menggunakan aplikasi VPN.

Hal itu memang terbukti ampuh untuk membuka situs yang diblokir. Namun, Anda perlu menginstall dahulu aplikasi VPN di Google Play Store. Itu artinya Anda harus mempersiapkan memori internal tambahan.

Belum lagi aplikasi VPN gratis memiliki pilihan server terbatas dan dibatasi pemakaiannya selama waktu tertentu. Sebagai contoh, mengharuskan Anda melihat satu iklan agar bisa memakai VPN selama 30 menit.

Jika tidak ingin diribetkan oleh iklan, maka Anda perlu berlangganan versi premium. Bagaimana, apakah Anda bersedia membayar hanya untuk membuka situs yang diblokir?

Tidak berhenti sampai disitu, penggunaan aplikasi VPN lebih boros baterai. Pasalnya, aplikasi perlu diaktifkan yang berarti terus berjalan di latar belakang. Hal seperti ini secara otomatis membuat konsumsi daya baterai lebih besar.

Nah, disinilah peran aplikasi Yandex yang membuat proses browsing pengguna lebih praktis dan bebas blokir. Anda tidak perlu berlangganan aplikasi VPN premium untuk memakainya saat browsing, karena pada dasarnya Yandex adalah aplikasi browser gratis sama seperti Google.

Anda bebas browsing tanpa khawatir membuat baterai boros, karena tidak ada aplikasi lain yang perlu aktif terus-menerus di latar belakang. Cukup memakai Yandex saja, maka sudah bisa browsing dan membuka situs apapun sesuai kebutuhan kita.

Baca juga : Cara Menggunakan Zenly Untuk Melacak Keberadaan Seseorang

Demikianlah pembahasan mengenai aplikasi Yandex buat apa? Sekarang Anda sudah mengerti bahwa aplikasi ini bisa dipakai untuk membuka situs yang terblokir dengan lebih mudah dan praktis. Semoga bermanfaat. Jangan ragu untuk memasang Yandex pada perangkat Anda sekarang juga.


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News