Cara Masuk Akun Facebook Melalui Instagram Dengan Mudah

Diposting pada
Advertisements
Cara Masuk Akun Facebook Melalui Instagram
Cara Masuk Akun Facebook Melalui Instagram

Cara masuk akun Facebook melalui Instagram bisa dilakukan oleh kita semua dengan mudah. Hal ini bukan sesuatu yang baru, melainkan sudah cukup lama menjadi alternatif yang memang disediakan oleh FB kepada para pengguna. Namun, agar bisa login ke FB lewat IG syarat utamanya harus menghubungkan kedua akun sosial media tersebut. Bagaimana caranya? Simak selengkapnya dibawah ini.

Facebook adalah platform media sosial yang sekarang sudah berganti nama perusahan ke Meta. Tidak hanya merubah nama, Facebook juga mengakusisi Instagram sebagai bagian layanannya. Sehingga wajar apabila pengguna FB bisa menautkan akun IG miliknya dan login dengan cepat.

Tanpa perlu basa-basi, mari langsung disimak cara masuk akun Facebook melalui Instagram.

Cara Masuk Akun Facebook Melalui Instagram

Agar bisa login ke akun Facebook melalui IG, langkah dasar yang perlu Anda lakukan adalah memanfaatkan fitur sinkronisasi di menu Pengaturan Profile. Nah, apabila Anda masih bingung bisa mengikuti panduan singkat berikut ini.

Cara Masuk FB Lewat IG

  • Pertama, login ke akun Instagram terlebih dahulu.
  • Klik icon Profil di pojok kanan bawah.
  • Pilih icon Gerigi (Pengaturan).
  • Scroll ke bawah dan klik opsi Akun Tertaut.
  • Kemudian muncul beberapa sosial media yang bisa dipilih.
  • Klik Facebook.
  • Beri izin yang dibutuhkan.
  • Isi data Facebook seperti username dan password.
  • Tunggu sampai proses akun FB dan Instagram berhasil ditautkan.
  • Proses sinkronisasi akun Facebook dan Instagram.
  • Semua berjalan otomatis saat HP yang dipakai sudah login ke FB.
  • Perhatikan disebelah icon Facebook.
  • Apakah muncul nama FB dan icon V atau belum?
  • Jika sudah, maka proses sinkronisasi berhasil dilakukan.
  • Selesai.

Sekarang Anda sudah berhasil menautkan akun Facebook dan Instagram. Untuk login ke Facebook Anda hanya perlu klik icon FB tersebut. Maka nantinya akan muncul detail profil Facebook Anda.

Cara Mengatasi Gagal Masuk ke FB lewat IG

Tidak sedikit pengguna yang mengeluhkan gagal masuk ke akun Facebook lewat Instagram. Apabila Anda juga mengalami kegagalan tersebut, pastikan sudah mengikuti langkah-langkah seperti panduan sebelumnya dengan benar.

Namun, jika Anda masih gagal menghubungkan akun Facebook dan Instagram maka perlu logout di kedua sosmed tersebut.

  • Pertama-tama, silahkan Anda buka aplikasi Instagram.
  • Setelah itu, pilih icon Profil di pojok kanan bawah.
  • Klik icon tiga garis pojok kanan atas.
  • Scroll ke bawah dan pilih opsi Log Out.
  • Lanjut dengan membuka aplikasi Facebook.
  • Klik icon Horizontal Tiga Bar di kanan atas.
  • Scroll ke bawah, pilih Keluar.
  • Selesai.

Sesudah keluar di akun Instagram dan Facebook, tunggu sebentar. Barulah kemudian login kembali ke akun IG dan FB seperti biasa. Lanjut dengan menautkan akun FB dengan Instagram seperti tutorial yang sudah dijelaskan sebelumnya.

FAQ Tentang Sinkronisasi Facebook dan Instagram

Apakah Login Facebook lewat Instagram Aman?

Pasti aman dan tidak khawatir dengan masalah pencurian akun. Sebab, Instagram dan Facebook sekarang berada di naungan perusahaan yang sama bernama Meta.

Dengan begitu, pengguna Instagram dan Facebook bisa menautkan akun satu sama lain dengan aman. Begitu pula ketika login dari salah satu sosmed.

Bagaimana Cara Masuk ke FB lewat IG?

  • Tautan akun IG Anda ke halaman Facebook.
  • Buka dan login ke akun Instagram di HP.
  • Pilih menu Profil.
  • Klik icon tiga garis, pilih Pengaturan.
  • Scroll ke bawah.
  • Klik Pusat Akun.
  • Lalu pilih Siapkan Pusat Akun.
  • Pilih Tambah Akun Facebook jika belum menautkan atau bisa langsung login.
  • Selesai.

Cara Mengetahui Facebook Sudah Terhubung ke IG atau Belum

  • Buka halaman Facebook Anda, masuk ke menu Pengaturan.
  • Klik opsi Pengaturan di pojok kiri bawah.
  • Scroll kebawah, lalu pilih fitur Instagram.
  • Disinilah Anda bisa melihat akun Instagram yang terhubung dengan halaman Facebook.
  • Selesai.

Kenapa Tidak Bisa Masuk ke IG dengan Akun FB?

Ada beberapa penyebab yang membuat Anda tidak bisa login ke Instagram memakai Facebook. Yaitu sebagai berikut.

  • Salah memasukkan username.
  • Salah memasukkan password.
  • Akun Facebook diblokir.
  • Akun Facebook tidak aktif.
  • Bug apliaksi Instagram.

Kenapa Saya Tidak Bisa Login ke Aplikasi Instagram?

Ada dua kemungkinan mengapa Anda tidak bisa masuk ke akun Instagram. Pertama, akun Instagram Anda diblokir karena dilaporkan oleh pengguna lain. Anda sendiri pasti sudah cukup familiar dengan istilah report.

Nah, mungkin saja akun IG Anda direport oleh banyak orang. Kalau memang seperti ini biasanya muncul notifikasi akun Instagram diblokir.

Jika sebelumnya Anda tidak melakukan pelanggaran apapun dan tidak berbuat merugikan pihak lain, namun gagal login ke IG. Berarti server Instagram memang sedang down.

Server yang sedang down membuat pengguna tidak bisa login ke Instagram. Bukan hanya Anda sendiri yang mengalaminya, melainkan semua pengguna.

Demikianlah pembahasan tentang cara masuk Facebook lewat Instagram yang bisa Anda coba. Siapapun bisa melakukannya dengan mudah dan cepat, yaitu menautkan kedua akun sosial media tersebut. Setelah menghubungkan FB dan IG, tentu Anda akan lebih leluasa untuk mengakses kedua sosial media tersebut.


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News