Cara Mengatasi Instagram Diblokir Sementara Dengan MUDAH

Diposting pada
Advertisements
Cara Mengatasi Instagram Diblokir Sementara
Cara Mengatasi Instagram Diblokir Sementara

Pernahkah akun Instagram Anda tiba-tiba tidak bisa digunakan karena diblokir sementara? Anda harus tahu cara mengatasi Instagram diblokir sementara. Biasanya akan muncul juga notifikasi pelanggaran yang telah dilakukan akun tersebut. Sekarang hal seperti itu memang sangat sering terjadi.

Apalagi sejak Instagram jadi bagian dari Facebook, upaya meminimalisir akun yang melanggar aturan terus dilakukan. Jadi, menggunakan media sosial di era ini perlu lebih bijak dan hati-hati. Untungnya, blokir sementara pada Instagram bisa diatasi walau perlu kerja ekstra keras. Berikut ini caranya.

Kenali Penyebab Akun Instagram Diblokir

Terkadang orang baru tahu penyebab akun Instagram diblokir setelah terjadi pemblokiran, sehingga terpaksa pasrah untuk sementara waktu. Berikut ini beberapa penyebab yang sering terdeteksi oleh Instagram, yang membuat akun tersebut diblokir adalah :

Postingan Langgar Kebijakan

Ada beberapa kategori postingan yang dinilai melanggar aturan Instagram, jika Anda melakukan posting tersebut maka otomatis akan terdeteksi sebagai pelanggaran. Alhasil, bisa jadi akun akan diblokir sementara.

Baca juga : Cara Blokir Komentar Instagram Yang Kasar, Spam atau Menghina

Contohnya postingan tentang kekerasan maupun hal-hal yang meresahkan banyak pengguna Instagram.

Follow dan Unfollow

Follow atau unfollow adalah aktivitas yang paling banyak dilakukan pengguna Instagram. Tapi, ketika dalam waktu singkat Anda melakukan follow ke banyak orang patut dipertanyakan apakah yang sedang Anda lakukan.

Begitu juga ketika melakukan unfollow banyak orang dalam waktu bersamaan, maka hal itu dapat menjadi alasan pemblokiran akun.

Login dan Logout

Sama halnya dengan follow unfollow, jika terdeteksi aktivitas login dan logout yang cepat dalam durasi singkat. Maka bisa juga masuk kategori pelanggaran dan berdampak pemblokiran.

Banyak ngelike Postingan Dalam Durasi Singkat

Menyukai postingan orang lain memang biasa, tapi kalau dilakukan dalam jumlah banyak ke berbagai postingan juga akan terdeteksi pelanggaran.

Komentar Tidak Baik

Ketika Anda memberikan komentar tidak baik pada sebuah postingan, yang kemudian meresahkan banyak orang maka akan berpotensi pemblokiran.

Begini Cara Mengatasi Instagram Diblokir Sementara

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan supaya pemblokiran sementara pada akun Anda bisa berakhir. Tapi, memang perlu kesabaran saat melakukannya. Lantas apa saja cara tersebut?

Mode Pesawat

Ketika akun Instagram Anda hanya diblokir pada satu HP, sedangkan di HP lain bisa dibuka. Maka ada indikasi IP address di HP tersebut sudah diblokir dan di blacklist oleh Instagram.

Cara mengatasi blokirnya bisa dicoba dengan memilih mode pesawat untuk beberapa saat, kemudian aktifkan kembali mobile data Anda untuk mendapatkan IP yang bersih dari identifikasi blokir.

Laporkan

Jika Anda merasa bahwa pemblokiran sudah cukup lama, saatnya untuk mencoba bertanya pada layanan Instagram. Bisa melalui email, sehingga bisa didapatkan informasi apa yang terjadi pada akun Anda.

Tapi, untuk cara ini tergolong butuh proses cukup lama sehingga Anda perlu sabar untuk menunggu feedback dari Instagram. Karena, pastinya bukan akun Anda saja yang bermasalah dan bukan Anda saja yang mengajukan komplain atau keluhan.

Stop Sementara Main Instagram

Cara ini juga bisa dicoba, yaitu berhenti untuk sementara main Instagram. Paling tidak selama 24 jam, untuk melihat apakah pemblokiran sudah selesai atau belum. Biasanya untuk pelanggaran yang dianggap ringan durasi blokir tidak akan terlalu lama.

Hapus Data Aplikasi

Anda juga bisa coba hapus data aplikasi melalui pengaturan aplikasi pada HP, ketika terdeteksi bahwa pemblokiran hanya terjadi di satu HP saja.

Hindari Pemblokiran Akun Instagram Dengan Cara Ini

Sebenarnya pemblokiran Instagram bisa dihindari, selama Anda bijak menggunakan media sosial tersebut. Cara menghindarinya bisa dengan :

  • Lakukan aktivitas sewajarnya saja, misalnya follow, login dalam rentang waktu standar misalnya satu orang di follow dalam beberapa jam atau login hanya sekali dalam sehari.
  • Untuk melakukan promosi bisnis melalui Instagram, gunakan cara yang tidak berlebihan. Misalnya, hindari like berlebihan pada akun yang Anda pilih sebagai konsumen potensial dari bisnis.
  • Saat blokir sementara Anda sudah selesai, maka jangan langsung aktif maksimal bermain Instagram. Calm down dan cobalah untuk tidak buka Instagram sementara waktu.
  • Kalaupun Anda ingin menggunakan fitur akun Instagram tersebut, lakukan dengan durasi minimal dari biasa yang Anda lakukan setiap hari.
  • Lebih baik hubungkan langsung akun Instagram Anda dengan media sosial lainnya, seperti Facebook dan Twitter. Supaya pemblokiran bisa diminimalisir.
    Apakah nomor HP Anda sudah diverifikasi Instagram dan terkoneksi pada akun tersebut? Jika belum, segera lakukan supaya keamanan verifikasi lebih maksimal.
  • Jangan pakai tool yang biasa dipakai untuk langsung like banyak akun, seperti tools auto like atau auto followers.
  • Stop koneksikan akun Instagram Anda pada aplikasi lain yang tidak terjamin keamanannya. Bisa saja akun Anda dimanfaatkan untuk melakukan hal-hal yang tidak baik dan berujung pemblokiran.

Baca juga : Cara Mengatasi Tidak Bisa Login Instagram di iPhone dan Android

Semoga informasi seputar cara mengatasi Instagram diblokir sementara, bisa membantu Anda bijak main media sosial. Sehingga sampai kapanpun akun Anda akan aman dari masalah pemblokiran bahkan penghapusan.


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News