Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul Di Android Dan iPhone

Diposting pada
Advertisements
Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul Di HP
Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul Di HP

Ada chat WA masuk, tapi notifikasi WhatsApp tidak muncul? Jangan panik. Simak cara mengatasi notifikasi WhatsApp tidak muncul dari kami. Ketahui juga penyebab notifikasi WhatsApp tidak muncul dan tidak berbunyi di Android dan iPhone.

Di era digital seperti sekarang ini, banyak orang menggunakan aplikasi WhatsApp untuk berbagai hal. Ada yang memakai WA untuk bertegur sapa dengan teman dan saudara. Ada pula yang menggunakan WhatsApp untuk urusan bisnis. Dengan kata lain ada sebagian orang yang menggunakan WhatsApp untuk berkirim pesan penting.

Melihat hal tersebut, tentu peran notifikasi WhatsApp menjadi sangat penting. Bayangkan saja jika notifikasi WhatsApp tidak muncul saat Anda sedang berkirim pesan dengan rekan bisnis. Tentu Anda tidak mengetahui bahwa ada pesan masuk di WA Anda. Bisa saja transaksi yang seharusnya terjadi malah gagal karena hal tersebut.

Baca juga : Cara Mengatasi Lupa Kode Verifikasi 2 Langkah WhatsApp

Masalah notifikasi WA tidak muncul dilayar dan juga masalah notifikasi WhatsApp tidak bunyi memang sering terjadi. Hal ini dapat menimpa siapa saja baik pengguna HP iPhone maupun pengguna HP Android seperti Oppo, Samsung, Xiaomi, Vivo, dll. Kenapa notifikasi WhatsApp tidak muncul? Kita simak ulasannya berikut ini.

Penyebab dan Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul

Sebenarnya ada banyak faktor yang menyebabkan kenapa WhatsApp tidak menampilkan notifikasi ketika ada pesan chat yang masuk ke smartphone. Agar tepat sasaran, kami akan mengulas sekaligus antara penyebab notifikasi WA tidak muncul beserta dengan cara memperbaiki notifikasi WA agar muncul kembali di HP Anda.

Masalah Koneksi Internet

Notifikasi WhatsApp tidak muncul dilayar bisa saja karena ada gangguan internet pada smartphone. Jika jaringan internet di HP Anda tidak stabil maka aplikasi WA juga akan mengalami gangguan dalam menerima pesan. Hal ini dapat mengakibatkan notifikasi tidak tampil dengan normal.

Untuk mengatasi notifikasi WA tidak tampil karena masalah internet, Anda harus mengecek koneksi internet terlebih dahulu. Cara mengeceknya bisa dengan membuka situs favorit Anda melalui browser di smartphone Anda. Jika situs tidak terbuka, berarti ada masalah dengan internet Anda.

Karena sudah mengetahui sumber masalah ada dikoneksi internet, maka seharusnya Anda dapat mengatasi notifikasi WA tidak muncul dengan lebih mudah. Cek lagi apakah paket data Anda masih aktif dan kuota internet masih ada.

Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul Notifikasi Tidak Aktif

Seperti kita ketahui, smatrphone kini semakin canggih dan dilengkapi dengan fitur-fitur untuk memudahkan kegiatan kita. Smartphone sering dipakai banyak orang sebagai sarana hiburan, misalnya menonton film atau bermain game. Nah notifikasi WhatsApp yang masuk saat Anda sedang melakukan salah satu dari kegiatan tersebut tentu akan mengganggu.

Oleh karena itu smartphone memberikan fitur “Jangan Ganggu” atau “Do Not Disturb”. Dengan mengaktifkan fitur tersebut maka seluruh notifikasi di smartphone Anda akan dimatikan. Dengan fitur ini, kegiatan menonton film atau bermain game tentu tidak lagi terganggu.

Nah masalah notifikasi WhatsApp yang tidak muncul, bisa saja terjadi karena Anda lupa mengaktifkan kembali fitur tersebut. Karena letak fitur ini ada di notification bar, mungkin juga Anda secara tidak sengaja mengaktifkan fitur “Jangan Ganggu” atau “Do Not Disturb” ini.

Untuk mengatasi hal ini, Anda dapat mengeceknya dengan membuka notification bar di smartphone Anda. Caranya yakni swipe ke bawah pada layar smartphone Anda untuk menampilkan notification bar. Selanjutnya cari fitur “Jangan Ganggu” atau “Do Not Disturb”. Pastikan fitur tersebut tidak aktif.

Oiya selain menggunakan fitur “Jangan Ganggu”, Anda juga bisa memakai cara menonaktifkan WhatsApp sementara waktu agar terhindar dari gangguan notifikasi WA yang berasal dari berbagai grup WA yang Anda ikuti. Jadi Anda tidak perlu sampai keluar dari grup WhatsApp.

Aplikasi WA Tidak Berjalan

Apakah Anda menginstall aplikasi penghemat baterai di smartphone Anda? Aplikasi semacam itu biasanya mematikan kerja aplikasi lain di smartphone Anda.

Jadi, meskipun smartphone Anda tidak sedang digunakan, namun sebenarnya sistem didalam smartphone tetap bekerja. Begitu juga dengan sistem aplikasi WA yang terus berjalan dibelakang layar. Nah bisa saja aplikasi penghemat baterai yang Anda gunakan juga mematikan kerja sistem WhatsApp dibelakang layar.

Untuk memastikan hal tersebut, Anda harus mengeceknya melalui menu “Setting” di smartphone Anda. Lalu cari “Manage Apps”. Melalui menu “Manage Apps” Anda dapat mengatur setelan aplikasi WhatsApp. Selanjutnya Anda cari aplikasi WhatsApp didalam menu “Manage Apps”.

Berikutnya pilih “Notification” dan aktifkan “Show Notification” agar aplikasi WhatsApp selalu menampilkan notifikasi di smartphone Anda. Selanjutnya kembali ke menu pengaturan WhatsApp. Pilih “Other Permission”. Lihat bagian “Start in background” dan pastikan tercentang.

Penggunaan Data Internet Dibatasi

Notifikasi WhatsApp erat kaitannya dengan koneksi internet. Jika koneksi internet lancar, maka notifikasi seharusnya juga tidak mengalami masalah. Namun terkadang kita juga ingin menghemat kuota internet dengan melakukan pembatasan akses internet. Hal ini tentu dapat mengganggu kinerja aplikasi-aplikasi yang membutuhkan akses internet.

Baca juga : Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Menanggapi

Untuk mengatasi hal ini Anda dapat mengecek preferensi WhatsApp khususnya dibagian penggunaan data latar belakang. Caranya masuk ke menu “Settings” di smartphone Anda. Buka menu “Apps”. Cari aplikasi WhatsApp. Kemudian pilih “Data Usage”. Nah didalamnya pastikan status “Background data” sudah aktif.

Mengatasi Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul Karen WA Web Aktif

Aplikasi WhatsApp memiliki fitur WhatsApp Web agar kita juga bisa menggunakan WhatsApp di laptop atau PC. Seluruh data dan history chat WA yang ada di smartphone, secara otomatis dapat tersinkronisasi ke PC atau laptop melalui WhatsApp Web ini.

Nah apabila Anda menggunakan layanan WhatsApp Web, maka semua notifikasi WA akan muncul di WhatsApp Web. Aplikasi WA di smartphone Anda tidak akan menampilkan notifikasi dari WhatsApp.

Hal ini bisa menjadi penyebab notifikasi WhatsApp tidak muncul di HP Anda. Cara mengatasi notifikasi WhatsApp yang tidak muncul karena WhatsApp Web aktif adalah dengan log out (keluar) dari akun WhatsApp Web. Caranya ialah dengan membuka aplikasi WhatsApp. Lalu pilih simbol titik 3 di pojok kanan atas. Pilih “WhatsApp Web”. Pilih “Log out from all devices”.

Preferensi WA Berubah

Perlu diketahui bahwa aplikasi-aplikasi yang ada di smartphone Anda memiliki preferensi dan setelan masing-masing mengenai hak akses. Nah karena suatu hal, bisa saja preferensi tersebut berubah. Hal tersebut juga bisa terjadi pada aplikasi WhatsApp di HP Anda. Akibatnya adalah kinerja sebuah aplikasi tersebut menjadi tidak normal.

Agar kinerja WhatsApp kembali normal dan notifikasi WA muncul lagi, maka Anda harus mengembalikan setelan preferensi WhatsApp ke settingan default.

Caranya adalah dengan membuka menu “Setting” di smartphone Anda. Selanjutnya cari “Manage Apps”. Setelah masuk ke dalam menu “Manage Ads”, pilih simbol titik 3. Lalu pilih “Reset app preferences”. Dengan begitu maka preferences semua aplikasi akan kembali ke pengaturan awal.

Sistem Terlalu Berat

Aplikasi WhatsApp yang tidak menampilkan notifikasi bisa juga disebabkan karena sistem didalam HP Android Anda sudah terlalu berat. Jika hal ini terjadi, maka kinerja aplikasi-aplikasi di smartphone Anda juga menjadi kurang optimal. Sebagai solusinya, Anda bisa mencoba untuk melakukan restart HP agar sistem menjadi fresh dan dapat kembali berjalan normal.

Baca juga : Cara Mengganti Tema WhatsApp Jadi Gak Ngebosenin

Nah itulah tadi ulasan kami tentang cara mengatasi notifikasi WhatsApp tidak muncul di HP Android maupun iPhone. Pastikan Anda mencoba menerka apa penyebab notifikasi WA tidak muncul di HP Anda. Dengan mengetahui penyebabnya, maka Anda akan lebih mudah menentukan solusi yang tepat agar notifikasi WhatsApp kembali muncul di layar. Jika ternyata semua cara diatas sudah Anda coba dan masih belum berhasil, Anda dapat mencoba langkah terakhir yaitu menginstall ulang aplikasi WhatsApp. Selamat mencoba!


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News