Cara Mengetahui Judul Lagu Dari Video Tanpa Aplikasi AKURAT

Diposting pada
Advertisements
Cara Mengetahui Judul Lagu Dari Video Online, Instagram, TikTok, Youtube Tanpa Aplikasi
Cara Mengetahui Judul Lagu Dari Video Online, Instagram, TikTok, Youtube Tanpa Aplikasi

Cara Mengetahui Judul Lagu Tanpa Aplikasi memang sudah banyak tersedia saat ini. Tentunya akan sangat membantu, bagi yang ingin mendengarkan kembali suatu lagu namun tidak tahu judulnya. Sebagai contoh, melihat story WA teman dengan backsound yang kedengarannya menarik.

Sekarang yang terpenting adalah memiliki koneksi internet, karena banyak situs yang bisa digunakan untuk mengetahui judul lagu hanya dari cuplikan video atau musik saja. Entah itu menggunakan Android, atau bisa juga dengan menggunakan laptop, komputer dan PC.

Cara Mengetahui Judul Lagu Dari Video Tanpa Aplikasi

Kali ini akan diuraikan beberapa cara bagaimana bisa mengetahui suatu judul lagu tanpa aplikasi tambahan. Namun disini Anda akan menggunakan situs website yang bisa diakses melalui browser. Selain tidak perlu install aplikasi apapun, pastinya bisa diakses tanpa login terlebih dahulu.

Penelusuran Google

Cara pertama yang bisa dilakukan ketika ingin mengetahui judul dari sebuah cuplikan lagu adalah dengan menggunakan penelusuran Google. Dengan menggunakan Google, maka bisa melakukannya pada PC, komputer, laptop dan tentunya menggunakan Android hingga iPhone dengan sistem operasi iOS. Untuk mencarinya, tinggal masuk terlebih dahulu pada Google.

Baca juga : Cara Memotong Lagu MP3 Online dan Offline

Jika sudah masuk Google, maka tinggal ketikan cuplikan lirik lagu yang diinginkan, bisa beberapa kata atau satu kalimat. Nanti Google akan segera memproses dan menampilkan hasil dari cuplikan lagu tersebut. Bahkan bisa juga sekaligus disediakan video untuk ditonton.

Mengetahui Judul Lagu Dari Video Tanpa Aplikasi Dari Midomi

Pada Cara Mengetahui Judul Lagu Tanpa Aplikasi yang kedua adalah dengan memanfaatkan Midomi. Anda dapat mengakses situs Midomi melalui link yang ini.

Midomi sendiri adalah website yang bisa diakses menggunakan perangkat komputer. Untuk menggunakannya, Anda hanya perlu kunjungi situsnya. Kemudian tinggal nyanyikan cuplikan lagu yang dimaksud, maka akan langsung muncul hasil pencariannya.

Dalam hal ini Anda tidak perlu memiliki suara emas, atau merdu untuk menyanyikan cuplikan tersebut. Cukup nyanyi dengan nada dan lirik yang pas dari lagu yang akan dicari. Maka situs ini akan dengan mudah mengenali nada yang dinyanyikan dan menampilkan hasilnya untuk Anda.

Mengetahui Judul Lagu Dari Video Tanpa Aplikasi Pakai Tunatic

Urutan berikutnya adalah dengan menggunakan website bernama Tunatic. Website ini juga hanya bisa diakses melalui laptop, komputer atau PC saja. Sehingga Anda yang hanya memiliki perangkat smartphone masih belum bisa menggunakan website yang satu ini. Ingin mencobanya? Anda bisa membuka situs Tunatic dari link yang ini.

Penggunaan dari website ini juga cukup mudah dan hampir sama seperti sebelumnya. Yakni Anda hanya perlu menyanyikan cuplikan lagu tersebut. Tak diperlukan suara yang bagus, hanya dengan nada dan kata-kata yang tepat maka Tunatic dapat mendeteksinya.

Audio Tag

Selain dengan menggunakan beberapa cara diatas, Anda juga masih bisa menggunakan website lainnya, yakni website yang bernama Audio Tag. Namun perlu Anda ketahui bahwa website ini juga hanya bisa diakses menggunakan PC atau komputer saja. Tentunya harus dengan koneksi internet lancar.

Untuk dapat mendeteksi judul lagu dari cuplikan lagu suatu video, Anda akan diminta untuk memasukkan file yang berisi lagu tersebut. Yakni Anda hanya cukup mengcopy link atau URL lagu yang diinginkan. Kemudian akan diminta untuk memasukkan captcha untuk memastikan bahwa Anda manusia dan bukan robot.

Bila sudah, maka website Audio Tag akan langsung menampilkan hasil dari file yang diunggah. Mulai dari judul lagu, penyanyi dan beberapa informasi dari lagu yang ada pada file yang diunggah. Jadi akan memudahkan Anda saat akan mencarinya lagi. Coba Audio Tag lewat link ini.

Audiggle

Hampir sama seperti website sebelumnya, Anda hanya dapat mengaksesnya menggunakan browser yang ada di dalam perangkat komputer atau PC. Nantinya website ini akan mendengar lagu yang tengah Anda cari. Jadi Anda bisa mendekatkan lagu tersebut ke dekat speaker PC agar bisa terdeteksi.

Maka nanti website akan menampilkan seluruh hasil dari lagu yang diperdengarkan, termasuk judul lagunya. Tentunya tak hanya judul lagu saja yang diperlihatkan, namun juga acara TV, Film dan hal lain yang berhubungan dengan lagu itu. Tentunya Audiggle juga bisa digunakan secara gratis.

Segera coba gunakan Audiggle untuk mencari judul lagu dari video TikTok, Instagram, Telegram, Youtube maupun galeri HP tanpa aplikasi.

WatZatSong

Terakhir mengenai cara cek judul lagu tanpa aplikasi dari video atau suara online seperti di Instagram, TikTok hingga video Youtube. Anda bisa menggunakan website WatZatSong. Lagi-lagi website ini juga hanya bisa diakses melalui komputer saja. Sedikit kekurangan dari WatZatSong yaitu tidak punya daftar lagu seperti pada website sebelumnya.

Baca juga : Aplikasi Download Lagu MP3 Terbaik

Untuk menggunakannya, Anda hanya perlu mengupload potongan lagu atau lirik pada tempat yang disediakan. Bila sudah, maka akan langsung ditampilkan informasi mengenai lagu tersebut bahkan bisa dikatakan bahwa hasil yang ditampilkan sangatlah akurat. Coba WatZatSong sekarang juga melalui link ini.

Demikian tadi beberapa cara mengetahui judul lagu tanpa aplikasi dari berbagai video online yang sekarang banyak dijumpai, bisa dari Instagram, Youtube, TikTok, dll. Anda bisa segera mencoba menggunakan perangkat yang sesuai. Tapi jika hanya memiliki HP dan tidak ada perangkat komputer, maka Anda bisa gunakan cara pertama. Selamat mencoba!


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News