Cara Menghapus Akun Get Contact Secara PERMANEN Dijamin!

Diposting pada
Advertisements
Cara Menghapus Akun Get Contact Secara Permanen dan Sementara
Cara Menghapus Akun Get Contact Secara Permanen dan Sementara

Cara Menghapus Akun Get Contact – Seperti kita ketahui bersama, Get Contact memiliki fungsi untuk melihat informasi tentang nomor telepon. Saat ini banyak orang yang memanfaatkan aplikasi ini. Namun, meski punya banyak manfaat, ternyata banyak juga pengguna yang ingin menghapus akun Get Contact milik mereka.

Menghapus akun Get Contact tidaklah sulit. Seharusnya para pemilik akun di Get Contact tidak kesulitan jika ingin menghapusnya. Soalnya fitur hapus Get Contact memang sudah ada di dalam aplikasi ini. Selain mudah, proses menghapusnya juga cepat. Nah, kira-kira kenapa orang ingin hapus akun Get Contact?

Alasan Kenapa Hapus Akun Get Contact

Setelah mencari informasi lebih jauh, ternyata ada banyak alasan orang ingin hapus akun Get Contact. Yuk kita simak bersama beberapa penyebab orang menghapus akun Get Contact berikut ini.

  • Hendak menghilangkan data di akun Get Contact
  • Menggunakan aplikasi serupa selain Get Contact
  • Sudah tidak pernah memakai Get Contact lagi
  • Hendak ganti ke nomor HP yang baru
  • Ingin melindungi privasi

Itulah beberapa alasan kenapa orang mau menghapus akun Get Contact miliknya. Selain alasan itu, mungkin Anda juga punya alasan lain kenapa hendak menghapus akun Get Contact. Baiklah langsung saja kita simak bersama bagaimana cara hapus akun Get Contact secara permanen maupun sementara.

Cara Menutup Akun Get Contact Secara Sementara

Pertama adalah bagaimana hapus akun Get Contact sementara. Dengan menggunakan proses penghapusan ini, maka jika suatu saat Anda berubah pikiran maka Anda dengan mudah bisa mengaktifkan kembali akun Get Contact milik Anda. Penasaran bagaimana prosesnya? Simak langkah-langkah dibawah ini.

Baca juga : Cara Mengetahui Siapa Yang Memberi Tag di Getcontact

Cara menutup akun Get Contact sementara agar tidak terlihat

  • Siapkan HP milik Anda
  • Buka aplikasi Get Contact
  • Pilih Lainnya atau Other
  • Pilih Pengaturan atau Setting Get Contact
  • Pilih Pengaturan Akun atau Account Settings
  • Pilih Kelola Akun atau Manage Account
  • Pilih Bekukan atau Freeze
  • Ketik alasan Anda hapus akun
  • Pilih Bekukan atau Freeze
  • Selesai

Setelah mengikuti langkah diatas, seharusnya secara otomatis Anda akan dikeluarkan dari akun Anda. Dengan cara diatas Anda bisa menghapus akun Get Contact agar tidak terlihat. Artinya, selama status akun Anda masih dibekukan (freeze) maka orang lain tidak dapat melacak nama kontak dan nomor HP Anda.

Cara Mengembalikan Akun Get Contact Yang Dihapus Sementara

Karena ini merupakan cara hapus akun Get Contact sementara, maka sewaktu-waktu Anda bisa mengembalikan akun Anda agar tidak dibekukan dan bisa terlihat kembali. Untuk melakukannya ikuti beberapa langkah berikut ini.

  • Buka aplikasi Get Contact
  • Pilih Login
  • Pastikan Anda pilih Login dengan Google
  • Carilah akun Google yang sudah pernah didaftar
  • Pilih akun tersebut
  • Selesai

Mudah sekali bukan? Dengan memilih lagi akun Google yang dulunya pernah Anda gunakan di Get Contact, maka secara otomatis akun Get Contact milik Anda akan diaktifkan kembali.

Cara Menghapus Akun Get Contact Secara Permanen

Nah yang berikutnya adalah bagaimana hapus akun Get Contact secara permanen. Cara yang digunakan jelas berbeda dan setelah Anda menghapusnya secara permanen, maka Anda sudah tidak bisa menggunakan akun itu lagi. Jika ingin kembali mengugnakan Get Contact, Anda harus membuat akun baru.

Menutup akun Get Contact permanen

  • Buka browser kesayangan Anda
  • Boleh memakai Google Chrome, Mozilla Firefox, dll
  • Buka halaman GetContact Send Report lewat sini
  • Isi data Form Report
  • Diantaranya nama, email, nomor HP, versi aplikasi, dll
  • Pilih Perlindungan Data
  • Tulis judul permintaan tutup akun GetContact permanen
  • Tulis alasan hapus akun GetContact
  • Ketik kode Captcha
  • Pilih Kirim
  • Tunggu informasi berikutnya melalui email
  • Selesai

Cara Log Out Akun Get Contact

Diatas Anda telah melihat bagaimana hapus Get Contact sementara dan permanen. Serta adapula cara memulihkan Get Contact yang dihapus sementara. Nah ternyata banyak pula orang yang tidak ingin hapus akun Get Contact, tapi mereka hanya ingin log out dari akun Get Contact. Bagaimana caranya?

Barikut ini cara log out dari akun Get Contact

Keluar dari akun Get Contact sebenarnya sangat mudah. Dengan melakukan penghapusan Get Contact secara sementara sebenarnya sama saja dengan melakukan log out dari Get Contact. Setelah Anda membekukan akun Get Contact, maka secara otomatis Anda akan keluar dari akun tersebut.

Selain dengan cara tersebut, Anda juga bisa keluar dari akun Get Contact dengan cara menghapus aplikasi Get Contact di HP Android milik Anda. Dengan melakukan uninstall aplikasi, maka Anda juga otomatis akan keluar dari akun Get Contact. Mudah sekali bukan?

Baca juga : Cara Menghapus Tag Getcontact Permanen Agar Tidak Terlihat

Nah itulah bagimana cara menghapus akun Get Contact secara permanen maupun sementara. Lengkap dengan cara mengembalikan akun Get Contact yang terhapus sementara. Anda juga jadi mengetahui bagaimana keluar atau log out dari akun Get Contact. Semoga ulasan ini bermanfaat dan selamat mencoba.


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News