Cara Selfie Dengan Sensor Telapak Tangan di Android

Diposting pada
Advertisements
Cara Selfie Dengan Sensor Telapak Tangan di Android
Cara Selfie Dengan Sensor Telapak Tangan di Android

Sejak kegiatan mengambil gambar mulai banyak dilakukan menggunakan ponsel, salah satu hal yang dicari para pengguna ponsel adalah fitur yang memberikan keunggulan pada kamera.

Nah seperti kita ketahui bersama, Android adalah jenis ponsel yang banyak digunakan di Indonesia. Selain karena harganya yang terjangkau, ponsel jenis Android memiliki fitur kamera yang tidak kalah dengan ponsel keluaran Apple.

Sejalan dengan perkembangan ponsel Android, fitur kamera di ponsel juga ikut berkembang. Yang awalnya pengguna hanya bisa mengambil gambar menggunakan kamera belakang, sekarang pengguna dimudahkan dengan adanya kamera depan pada ponsel Android.

Keberadaan kamera depan ponsel semakin meningkatkan aktivitas mengambil gambar, yang sekarang ini kita kenal dengan sebutan selfie.

Beberapa tahun lalu, selfie stick atau tongsis sempat menjadi barang yang hot di pasaran karena banyak dicari oleh penggemar selfie. Selfie stick memudahkan pengguna untuk mengambil gambar selfie dari jarak jauh tanpa harus repot mengatur timer terlebih dahulu. Hal tersebut dikarenakan sudah disediakan snap button yang terhubung dengan ponsel pengguna.

Makin ke sini penggunaan selfie stick makin jarang terlihat. Hal ini dikarenakan semakin canggihnya ponsel Android. Apalagi dengan munculnya fitur palm shutter sehingga pengguna bisa semakin mudah dalam mengambil selfie.

Apa itu Palm Shutter?

Palm shutter adalah sebuah fitur baru yang kini sudah banyak dimiliki oleh ponsel berbasis Android. Fitur ini diciptakan untuk memudahkan pengguna saat ingin mengambil selfie.

Dengan palm shutter, pengguna bisa mengambil gambar hanya dengan menunjukkan telapak tangan ke arah kamera. Seperti ingin melakukan tos. Kemudian, sensor pada kamera akan secara otomatis mengaktifkan timer kamera. Selanjutnya kamera akan mengambil gambar Anda.

Baca juga : Aplikasi Kamera Mode Malam Terbaik

Ini tentu saja lebih praktis dibanding melakukan set timer secara manual. Bayangkan, jika Anda harus mengatur timer secara manual.

Pertama harus mencari tempat dan penyangga untuk mendudukkan ponsel agar tidak jatuh. Selanjutnya Anda harus memilih lama timer. Biasanya 3 detik, 5 detik, atau 10 detik. Jika terlalu cepat, Anda bisa tidak memiliki cukup waktu untuk kembali ke posisi pengambilan foto. Tapi jika terlalu lama, rasanya juga kurang nyaman. Karena Anda harus menunggu waktu timer habis hingga kamera mengambil gambar.

Berbeda dengan palm shutter. Jika menggunakan palm shutter, Anda bisa langsung berdiri di posisi pengambilan gambar yang diinginkan. Dan setelah semuanya pas, Anda hanya perlu menunjukkan telapak tangan ke kamera, hingga sensor membaca tangan Anda. Lalu secara otomatis kamera akan melakukan pengambilan gambar.

Cara Selfie dengan Sensor Telapak Tangan di Android

Untuk bisa mengambil selfie dengan sensor telapak tangan (palm shutter) bisa dilakukan dengan dua cara. Yaitu menggunakan aplikasi unduhan atau mengaturnya di pengaturan ponsel.

Aplikasi Snapi

Sebagai informasi tambahan, sebelumnya Google Play memiliki satu aplikasi yang bisa digunakan untuk mengambil gambar selfie menggunakan telapak tangan. Aplikasi tersebut bernama Snapi. Namun sayangnya sejak tahun 2018 aplikasi Snapi sudah tidak tersedia lagi di Google Play.

Hingga saat ini belum ditemukan aplikasi lain yang sejenis Snapi untuk mengambil gambar menggunakan sensor telapak tangan.

Mengaktifkan Palm Shutter di Ponsel Android

Anda juga bisa mengaktifkan palm shutter secara manual di ponsel Android tanpa menggunakan aplikasi. Caranya juga sangat mudah, yaitu:

  • Buka kamera di HP Android.
  • Switch menjadi kamera depan.
  • Ketuk ikon pengaturan kamera.
  • Biasanya di pojok kanan atas.
  • Nyalakan fitur Palm Shutter.
  • Umumnya memiliki ikon telapak tangan.
  • Coba lakukan selfie.
  • Arahkan telapak tangan ke kamera.
  • Tunggu kamera mengambil foto.
  • Selesai.

Baca juga : Aplikasi Membuat Foto Hitam Putih Jadi Berwarna di Android

Nah itulah cara selfie dengan sensor telapak tangan di Android yang bisa Anda coba. Dengan menggunakan cara tersebut, Anda dapat mengambil gambar menggunakan HP Android dengan lebih praktis. Cukup arahkan telapak tangan ke kemarea HP, maka otomatis kamera HP akan mengambil gambar. Selamat mencoba.


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News