Aplikasi Arsip Surat Masuk dan Keluar Berbasis Web [GRATIS]

Diposting pada
Advertisements
Aplikasi Arsip Surat Masuk dan Keluar Berbasis Web Gratis
Aplikasi Arsip Surat Masuk dan Keluar Berbasis Web Gratis

Apakah Anda sedang mencari Aplikasi Arsip Surat? Banyak juga yang menyebut aplikasi ini sebagai Aplikasi Manajemen Surat, dan kebanyakan yang digunakan ialah aplikasi berbasis web. Aplikasi seperti ini biasanya berfungsi untuk membantu kebutuhan surat menyurat seperti manajemen arsip surat baik yang masuk maupun yang keluar di sebuah perusahaan atau instansi pemerintahan.

Dari fungsinya, aplikasi jenis ini juga bisa disebut dengan aplikasi arsip digital karena dapat mengelola surat-surat secara digital. Atau mungkin lebih tepat jika disebut dengan istilah yang lebih modern seperti aplikasi e-arsip yang menggunakan sistem surat menyurat elektronik.

Diatas sudah kita bahas penyebutan aplikasi ini berdasarkan fungsinya. Memang memiliki banyak sebutan, tapi intinya adalah kami akan memberikan Berbasis Web Gratis untuk Anda sekalian. Tentunya dengan aplikasi ini akan membantu dan mempermudah pengelolaan arsip surat-surat elektronik baik surat masuk ataupun surat keluar di tempat Anda bekerja.

Aplikasi Arsip Surat Berbasis Web Gratis

Aplikasi yang akan diberikan ini berbasis web. Jadi seperti web aplikasi pada umumnya, aplikasi ini dibuat menggunakan PHP dan database MySQL. Tidak hanya aplikasinya saja, tapi Anda juga bisa melihat source code aplikasi arsip berbasis web ini di Github (Open Source). Dengan begitu Anda juga bisa melakukan modifikasi sesuai kebutuhan Anda.

Baca juga : Aplikasi Absensi Online GRATIS Untuk Karyawan

Berbeda dengan aplikasi surat menyurat Excel, aplikasi open source ini tentu memiliki tampilan yang lebih user friendly dan punya fitur yang lebih banyak. Beberapa fitur yang menjadi kelebihan aplikasi ini antara lain:

  • Dapat membuat agenda surat masuk serta surat keluar. Selain membuat agenda, ada juga fitur untuk mencetak agenda tersebut. Sebelum mencetak, ada pilihan rentang tanggal cetak sesuai keinginan Anda.
  • Membuat disposisi pada surat masuk, sekaligus bisa untuk mencetaknya.
  • Memiliki fitur upload untuk menggungah file-file sebagai lampiran. Anda dapat melihat file lampiran ini melalui galeri.
  • Anda bisa mengunggah file lampiran dalam format gambar dan dokumen.
  • Support file gambar dalam format PNG dan JPG.
  • Support file dokumen dalam format PDF, DOCX serta DOC.
  • Ada fitur pencarian. Bisa digunakan untuk mencari informasi mengenai surat yang masuk maupun keluar.
  • Anda juga bisa mengunggah file Excel (CVS) yang berisi kode klarifikasi surat.
  • Ada fitur untuk banyak pengguna. Role yang diberikan yaitu Administrator dan Petugas Disposisi.
  • Ada fitur untuk mengganti logo dan informasi terkait instansi.
  • Anda bisa melakukan backup database. Ada juga fitur untuk melakukan restore database.
  • Mengubah data profil user, termasuk didalamnya data password.

Syarat Aplikasi Arsip Surat Masuk dan Keluar

Diatas sudah kita ketahui bersama beragam fitur dan kemudahan yang bisa Anda dapatkan dari aplikasi ini. Nah untuk bisa menggunakan Aplikasi Surat Menyurat Berbasis Web ini, ada beberapa persyaratan yang harus ada pada perangkat yang hendak Anda gunakan. Baik itu PC, komputer maupun laptop harus menggunakan Sistem Operasi Windows.

Anda harus menginstall program XAMPP versi 3.2.1 atau versi terbarunya. Selain itu, Anda juga harus memiliki web server yang bisa menjalankan PHP. Sebaiknya Anda menggunakan PHP dengan versi 5.6 atau versi yang lebih baru.

Jika semua persyaratan sudah terpenuhi dan Anda tertarik untuk menggunakan aplikasi gratis ini, Anda dapat segera mengunduhnya melalui link dibawah ini.

BUKA HALAMAN DOWNLOAD FILE APLIKASI ARSIP SURAT

Sedangkan bagi Anda yang ingin melihat source code dari aplikasi tersebut (Open Source), seperti sudah kami katakan diatas bahwa Anda dapat melihatnya dihalaman Github [KLIK DISINI]. Anda dapat mengubah source code tersebut, misalnya menambahkan fitur yang dibutuhkan ataupun menghilangkan fitur yang dirasa kurang sesuai.

Demikianlah rekomendasi Aplikasi Arsip Surat Berbasis Web yang bisa Anda gunakan secara gratis. Semoga dengan adanya aplikasi tersebut dapat membantu pengelolaan pengarsipan surat ditempat Anda bekerja. Sehingga kebutuhan surat menyurat baik surat masuk maupun surat keluar menjadi lebih teratur dan tertib. Selamat mencoba, semoga bermanfaat!


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News