Aplikasi Stem Gitar TERBAIK Online dan Offline DIJAMIN AKURAT

Diposting pada
Advertisements
Aplikasi Stem Gitar Terbaik Online dan Offline Untuk HP Android
Aplikasi Stem Gitar Terbaik Online dan Offline Untuk HP Android

Anda ingin download Aplikasi Stem Gitar Terbaik? Pada kesempatan ini kami akan memberikan link download aplikasi penyetel gitar. Jaman dulu, untuk menyetem gitar biasanya dilakukan secara manual dengan mengandalkan pendengaran saja. Namun dengan menggunakan aplikasi ini, maka Anda bisa melakukan penyeteman atau penyetelan gitar dengan lebih mudah.

INSTAL APLIKASI STEM GITAR TERBAIK >> KLIK DISINI

Teknologi memang memberikan banyak kemudahan bagi kita. Dengan mengikuti suara dari aplikasi ini, bisa didapatkan hasil stem yang akurat dan cukup standar. Kabar baiknya lagi, aplikasi ini tersedia secara gratis sehingga cukup diinstal lalu Anda dapat menggunakannya untuk menyetem gitar milik Anda. Baik gitar akustik maupun gitar listrik.

Aplikasi Stem Gitar Terbaik Free Download

Melakukan stem gitar bisa menjadi hal yang mudah, khususnya bagi mereka yang memiliki bakat musik yang baik dan punya pendengaran yang peka. Jika Anda ingin membuat hal tersebut menjadi lebih mudah, jangan ragu untuk segera download dan instal aplikasi dibawah ini. Dengan cara dan langkah yang mudah, gitar Anda akan memiliki suara yang harmonis.

Tuner

Nama lengkap dari aplikasi ini adalah Tuner – gStrings Free. Aplikasi ini memiliki fitur yang cukup lengkap. Diantaranya adalah dapat menyesuaikan tingkat sensitivitas dari mikrofon HP. Fitur ini dapat membantu mengurangi suara latar belakang yang bising ketika Anda sedang menyetem gitar.

Baca juga : Aplikasi Drum Terbaik di Android

Saat melakukan stem gitar, Anda juga bisa memilih menggunakan mode penyeteman otomatis atau manual. Pada fitur otomatis, Anda hanya perlu memetik senar gitar lalu aplikasi Tuner – gStrings Free akan menginformasikan seberapa tepat nada senar tersebut.

Sedangkan pada fitur manual, aplikasi ini akan memberikan nada senar kepada Anda melalui bunyi suara. Tugas Anda adalah melakukan penyeteman secara manual sesuai dengan nada yang diberikan oleh aplikasi Tuner ini.

INSTAL APLIKASI TUNER DISINI

Aplikasi Stem Gitar Fender Guitar Tuner

Aplikasi ini merupakan aplikasi milik salah satu brand alat musik terbesar. Nyatanya aplikasi ini sangat memuaskan. Anda akan diberikan 22 mode untuk menyetem gitar. Ada pula mode penyetelan Chromatic. Selain itu ada pula fitur penyetelan otomatis. Aplikasi ini juga membedakan antara penyeteman untuk gitar elektrik dan gitar akustik.

Aplikasi Fender Guitar Tuner ini juga memberikan fitur yang menarik yakni Anda dapat membeli aksesoris yang cocok degan gitar yang Anda miliki. Ada pula fitur dimana Anda bisa langsung menghubungkan smartphone Android Anda dengan aplikasi Fender Guitar Tuner ini menggunakan colokkan. Menarik kan?

INSTAL APLIKASI FENDER GUITAR TUNER DISINI

GuitarTuna

Aplikasi ini hadir dalam versi gratis dan juga versi berbayar. Aplikasi Guitar Tuna ini tidak hanya dapat digunakan untuk menyetem gitar, tapi dapat juga digunakan untuk menyetel cello, gitar bas, biola maupun ukulele. Ada lebih dari 100 mode penyetelan yang Anda dapat gunakan. Penasaran ingin mencobanya?

INSTAL APLIKASI GUITAR TUNA DISINI

Penyetem Gitar

Aplikasi ini bernama aplikasi Pro Guitar Tuner. Mirip seperti aplikasi Guitar Tuna, aplikasi Pro Guitar Tuner ini juga memiliki versi gratis dan juga versi berbayar. Dengan aplikasi ini, Anda dapat melakukan penyeteman baik memakai smartphone maupun menggunakan laptop, PC maupun komputer.

Aplikasi ini memiliki fitur dimana Anda bisa mendeteksi nada baik melalui microfon clip on guitar maupun menggunakan headset. Dengan begitu hasil penyeteman tentu akan lebih akurat. Jangan ragu untuk mencoba memakai aplikasi ini.

INSTAL APLIKASI PRO GUITAR TUNER DISINI

Aplikasi Stem Gitar Menyetem Gitar

Ingin menggunakan aplikasi stem gitar gratis tanpa ada gangguan iklan? Aplikasi yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat bagi Anda. Menggunakan aplikasi ini, Anda melakukan penyeteman gitar dengan lebih presisi. Hal ini karena aplikasi ini memiliki fitur garpu tala yang bisa mengeluarkan nada dengan frekuensi 1 Hz hingga 22050 Hz. Pastikan Anda memiliki aplikasi ini di HP Anda.

INSTAL APLIKASINYA DISINI

Pano Tuner

Meskipun aplikasi ini memiliki tampilan yang sedikit rumit, namun hal ini sebanding dengan aneka fitur yang diberikan. Ada berbagai mode penyeteman yang bisa dipilih, antara lain penyetelan non standar, penyetelan pra setel, dan mode penyeteman lain.

Baca juga : Aplikasi Perekam Suara PC Laptop Terbaik Gratis

Selain dapat digunakan untuk menyetem berbagai alat musik senar, aplikasi Pano Tuner ini juga bisa digunakan untuk menyetem alat musik non senar seperti piccolos maupun terompet.

INSTAL APLIKASI PANO TUNER DISINI

Yousician

Selain dapat digunakan untuk menyetem gitar, aplikasi Yousician ini juga dapat digunakan untuk belajar memainkan gitar. Ada banyak fitur tambahan didalamnya. Misalnya saja seperti berbagai tutorial, dll. Anda yang merasa penasaran bisa langsung menginstal aplikasi Yousician ini.

INSTAL APLIKASI YOUSICIAN DISINI

Aplikasi Stem Gitar Roadie Tuner

Banyak yang mengatakan bahwa aplikasi ini adalah aplikasi stem gitar terbaik yang wajib Anda miliki. Dengan aplikasi ini, Anda dapat melakukan penyeteman dengan mode gitar klasik, gitar akustik, gitar bas, gitar elektrik, dll. Aplikasi ini sangat lengkap dan Anda juga bisa melakukan pembelian didalam aplikasi ini.

INSTAL APLIKASI ROADIE TUNER DISINI

BOSS Tuner

Mirip dengan aplikasi lainnya, aplikasi BOSS Tuner ini dapat digunakan untuk melakukan penyetelan gitar. Boss sendiri merupakan produsen alat musik terkenal seperti pedal hingga tuner. BOSS Tuner dapat menghasilkan suara yang jernih sehingga dapat digunakan untuk menyetem gitar secara akurat.

INSTAL APLIKASI BOSS TUNER DISINI

Demikianlah rekomendasi Aplikasi Stem Gitar TERBAIK yang bisa Anda coba. Anda bisa dengan mudah memperoleh aplikasi tersebut melalui link download yang kami sertakan disetiap aplikasi tersebut. Jangan ragu untuk segera menginstalnya agar gitar akustik atau gitar listrik Anda bisa segera dimainkan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.


Baca artikel dan berita menarik lainnya dari Trestle On Tenth di Google News